Instrumen investasi Reksadana Saham saat ini semakin diminati oleh masyarakat. Khususnya bagi mereka yang tertarik berinvestasi di instrumen saham, namun masih ragu-ragu untuk melakukannya langsung secara mandiri.
Melalui jenis Reksadana yang satu ini, investor bisa mengalokasikan dana investasi ke saham perusahaan tertentu. Namun, pengelolaannya lebih mudah karena ada Manajer Investasi.
Pentingnya IHSG dan Fungsinya dalam Dunia Saham
Di dalam dunia investasi saham, termasuk dalam bentuk Reksadana, Anda pasti akan bertemu dengan istilah IHSG. IHSG itu sendiri adalah kependekan dari Indeks Harga Saham Gabungan.
IHSG merupakan indeks pasar saham yang dibuat BEI atau Bursa Efek Indonesia dengan tujuan untuk mengukur performa semua saham. Pergerakan IHSG ini menjadi salah satu acuan penting bagi investor yang memegang saham.
Sebenarnya apa fungsi IHSG dalam dunia saham ini? Berikut adalah beberapa fungsi penting dari IHSG:
Indikator Pergerakan Pasar
Jika ingin berinvestasi di instrumen saham, maka sangatlah penting untuk berkenalan dengan IHSG. IHSG adalah salah satu indikator penting yang dipakai investor untuk memantau pergerakan harga saham di Indonesia.
Paramater IHSG akan digunakan oleh para investor untuk membaca seperti apa situasi pasar saham saat ini. Selain itu IHSG ini juga akan dipakai sebagai benchmark untuk portofolio investasi.
Apalagi bagi mereka yang melakukan investasi saham secara langsung. Jelas sekali bahwa IHSG ini menjadi sebuah acuan penting yang harus diperhatikan. IHSG adalah salah satu acuan utama sebelum melakukan jual beli saham.
Singkatnya, IHSG merupakan cerminan dari rata-rata pergerakan semua saham. Saat IHSG naik, bisa ditarik kesimpulan bahwa sebagian besar nilai saham di BEI juga mengalami kenaikan nilai dan berlaku pula sebaliknya.
IHSG juga bisa menjadi tolok ukur untuk mengetahui performa portofolio. Lewat IHSG ini Anda bisa mengukur seberapa bagus portofolio yang dimiliki. Misalnya ketika Anda sudah melakukan investasi sejak 10 tahun silam.
Dalam kurun waktu tersebut, IHSG diketahui menguat sebanyak 198%. Bandingkan dengan kinerja portofolio, jika nilainya masih di bawah angka tersebut maka Anda butuh perbaikan secepatnya.
Menganalisis Angka Keuntungan
IHSG juga berperan penting dalam analisis angka atau jumlah keuntungan Anda. Hal ini bisa dilakukan dengan melihat persentase pertumbuhan indeks dalam periode waktu tertentu.
Jika Anda sudah mengetahui berapa banyak pertumbuhan indeks dalam kurun waktu tertentu, maka rata-rata tingkat profitnya tidak akan jauh dari angka tersebut. Ini bisa jadi salah satu bahan pertimbangan yang kuat sebelum memutuskan berinvestasi.
Pengaruh IHSG terhadap Kinerja Reksadana Saham
Sudah jelas bahwa IHSG pada akhirnya sangat penting dalam dunia investasi saham. Lalu apakah jenis investasi ini juga ikut dipengaruhi oleh IHSG? Apakah IHSG itu sendiri juga memiliki pengaruh terhadap besar kecilnya manfaat Reksadana Saham yang bisa Anda peroleh?
Sesuai namanya, Reksadana ini mengalokasikan sebagian besar dana ke instrumen saham. Jadi sudah jelas bahwa IHSG ikut berpengaruh terhadap kinerja instrumen Reksadana tersebut.
Mari lihat seperti apa contoh situasinya. Misalnya saja kondisi pasar saham sedang mendapat sentimen negatif dan angka IHSG turun. Dalam situasi seperti ini, para investor justru disarankan untuk menambah kepemilikan Reksadana mereka.
Mengapa harus mengambil langkah demikian? Faktanya, fluktuasi IHSG itu tidak bertahan lama. Biasanya nilai IHSG akan kembali naik saat kondisi perekonomian juga ikut membaik.
Dari sini Anda bisa tahu bahwa investor bisa menambah kepemilikan Reksadana mereka dengan harga yang jauh lebih rendah. Harapannya adalah instrumen tersebut bisa mendatangkan keuntungan yang jauh lebih besar di masa depan saat IHSG mulai naik.
Jadi sudah jelas bahwa IHSG memiliki pengaruh besar terhadap instrumen Reksadana yang mengalokasikan dana investasi ke produk saham. Hanya saja investornya memiliki beban lebih ringan karena analisis IHSG akan dilakukan oleh Manajer Investasi yang sudah dipilih.
Lakukan Investasi Reksadana Bersama DBS Treasures
Reksadana Saham menjadi pilihan instrumen investasi yang tepat apalagi jika Anda memilih berinvestasi bersama perbankan prioritas DBS Treasures. Berikut beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan jika memulai investasi di sini:
Uang Dikelola Manajer Investasi
Dana yang diinvestasikan akan dikelola langsung oleh Manajer Investasi yang bermitra dengan DBS Treasures. Manajer Investasi tersebut sudah berpengalaman dalam mengoptimalkan imbal hasil para investor.
Ada Dukungan Wawasan Investasi
Anda akan mendapat dukungan wawasan investasi dari tim ahli finansial. Mereka siap memberikan informasi lengkap dan terbaru tentang peluang pasar sehingga proses analisis jadi semakin mudah.
Mudah Melakukan Diversifikasi
Di sini Anda bisa melakukan diversifikasi investasi dengan mudah demi menurunkan risiko serta mengoptimalkan profit. Nantinya Anda bisa mengalokasikan dana investasi ke lebih dari satu jenis pilihan aset.
Transaksi Cepat dan Praktis Lewat Aplikasi
Anda juga terhubung dengan berbagai jenis Reksadana. Mulai dari Reksadana dari Manajer Investasi hingga Reksadana sesuai kategori produknya masing-masing.
Anda akan didukung analisis pasar terkurasi dari tim ahli finansial yang akan mengomunikasikannya. Dapatkan peluang terkini yang sudah disesuaikan dengan profil risiko dan kebutuhan portfolio Anda, dimotori Artificial Intelligence/Machine Learning (AI-ML).
Insight tersebut dilengkapi solusi terkurasi terkait investasi (Grow) dan asuransi (Protect), sehingga Anda dapat cepat dan yakin berinvestasi melalui media sesuai preferensi.
Melakukan investasi Reksadana Saham bersama DBS Treasures adalah sebuah pilihan tepat. Anda bisa mendapat banyak kemudahan dalam berinvestasi. Segera klik di sini untuk mengakses informasi lebih lengkap.