SEKELUMIT KISAH PENDIDIKAN, GENERASI KINI INDONESIA

by - Agustus 12, 2015



Untuk beberapa minggu saya meminta maaf sudah lama tidak memposting artikel. Saya mencoba menuangkan tulisan - tulisan saya belakangan ini dalam bentuk sastra di bilik sastra di tumblr saya yang bisa teman-teman baca di Bilik Sastra Melati Octavia

Saya sedikit sharing mengenai kondisi pendidikan, di tempat saya melaksanakan kukerta (kuliah kerja nyata) yang merupakan program kampus saya.
Sama halnya ketika saya mengikuti kegiatan dalam program Kelas Inspirasi yang merupakan bagian dari program indonesia mengajar. Kondisi pendidikan indonesia benar-benar mengkhawatirkan. Barangkali postingan ini seperti curahan hati, karena setiap saya memandang wajah adik-adik saya yang bersekolah, saya seperti kembali mengingat-ingat momentum ketika saya bersekolah dahulu. Anak masa sekarang telah kehilangan masa kecilnya. Sungguh individual, tak ada permainan tradisional, hiperaktif, sulit diatur. 


ketika mengajari adik - adik
Seperti kehilangan gairah dan kasih sayang di matanya. Sesekali saya dan teman-teman kelompok mengajar memperhatikan bagaimana guru-guru mengajar anak-anak. Saya merasakan sedih mendalam, kata-kata kasar yang terlontar, kekerasan emosional yang berupa umpatan seringkali kami dengar. Dan itu tidak satu dua kali saya mengetahuinya. Tahun 2013, ketika saya pertama kali mengikuti program kelas inspirasi yang terjebak sebagai relawan mengajar, saya juga mengalami hal demikian, dan di tahun 2015 beberapa bulan lalu begitu juga. Dan kali ini ditempat yang berbeda, di kota berbeda lebih miris lagi daripada di ibukota provinsi di riau. Saya berpikir, sudah begitu sampel sekolah yang saya dapatkan tentang kondisi pendidikan indonesia saat ini ketika berada di kota. Bagaimana dengan nasib sekolah-sekolah di pelosok desa.

Sesekali saya merenung, dan bersyukur. Walaupun dulu, ketika saya bersekolah dasar yang jauh dari kota. Fasilitas di sekolah saya dan pengajaran gurunya sungguh baik. Dan saya berrencana untuk mampir ke almamater saya pasca program pengabdian ini selesai melihat kondisinya saat ini.
Guru-guru saat ini kebanyakan sibuk dengan sertifikasi, urusan-urusan administratif ketimbang fokus pada kegiatan mengajar yang merupakan fokus utama.

Sampai terdengar lontaran dari adik-adik disana “ Kakak mengajarnya lembut yaa, biasanya kami dimarahi terus ketika ribut sama ibu guru,” sambil menirukan pose gurunya yang sedang marah. Bahkan pada program pertama kali ditahun 2013 di hadapan saya sendiri saya mendengar ibu guru tersebut melontarkan umpatan kepada anak-anak itu yang menurut saya tak pantas dilontarkan oleh seorang guru.
Disini tak ada yang pantas dipersalahkan. Kita merupakan bagian dari masyarakat yang mencetak generasi yang baik itu berperan untuk menyelamatkan bangsa ini dari hal-hal kecil. Saya sangat apresiasi dengan program menteri pendidikan kita saat ini yang merupakan founder indonesia mengajar sebelum ia menjadi menteri.
Pendidikan kita saat ini bukan menyalah satu pihak saja, seorang anak itu tercipta baik karena berada pada tangan-tangan lembut oleh keluarganya sebagai dasar pendidikan awal, kemudian pendidikan sekolah dan juga masyarakat. Keluarga yang baik yang mendidik anaknya dengan ilmu dan pemahaman tentu akan melahirkan karakter anak yang tumbuh dengan baik di masa yang akan datang.

Semua yang saya lihat adalah berasal dari hati. Ketika kasih sayang keluarga sepenuhnya terlontar untuk seorang anak, dan kasih sayang guru kepada sang anak didiknya, ketika semua elemen menyadari bahwa ada peran cinta dan kasih sayang dalam mengajarkan akan membuat ilmu yang disampaikan akan sampai ke hati pula.

Adik - adik kita hadir di era modernisasi yang tiada batas. Permasalahan dikalangan anak-anak masa kini begitu kental akan adanya kekerasan, karena tayangan televisi, sosial media yang bebas diakses kapanpun. Bahkan, atas dasar ‘kasih sayang’ orangtua, orangtua saat ini sudah memberikan fasilitas gadget canggih dan juga kendaraan bermotor untuk siswa sekolah dasar.

Kita sebagai calon orangtua masa depan, seharusnya lebih cerdas lagi untuk membina anak-anak kita kelak dengan serbuan globalisasi tanpa batas.

Tidak hanya itu, saya berharap kita teman-teman generasi muda yang memiliki idealisme tinggi juga bercita-cita dan bermimpi untuk memperbaiki kondisi pendidikan kita saat ini dengan lebih baik walau hanya kontribusi kecil dan langkah kecil. Jangan lupa, bahwa bangsa ini besar karena langkah-langkah kecil itu ada di setiap jiwa anak muda luarbiasa seperti kita.
..... Beri saya sepuluh pemuda, maka saya akan guncangkan dunia” Bung Karno

------
yang menulis tidak lebih baik dari yang membaca

Keep Inspiring !

You May Also Like

0 comments

What's your opinion about this article ?